Ada apa dengan Pagerank?

Menjelang lebaran google mengupate Pagerank dan blog ini mendapatkan PR 3. di luar dugaan karena saya perkirakan sebelumnya setidaknya 2 bulan ke depan akan ada update pagerank setelah terakhir bulan agustus kemarin juga google mengupdate pagerank. Namun update pagerank kali ini malah bikin bingung, soalnya kemarin saya mendapati pagerank kembali ke nol lagi, hal yang sama juga terjadi pada blog saya yang lain.

Penasaran saya coba check pagerank dengan domainpagerank hasilnya blog ini PR nya masih 3. saya coba lagi pake digpagerank ada hasil yang berbeda dari tiap data cenceter yang berbeda ada yang menunjukan 3, ada yang menunjukan PR/NA, Nah lho.. siapa yang salah?

Daripada pusing2 mikirin mana yang bener mana yang salah, wiss kita lanjut ngeblog saja (~_^) kita yakin saja bahwa pagerank yang kita dapat akan sejalan dengan kualitas blog kita sendiri, tentu yang di maksud adalah content. Semakin baik kualitas content kita akan semakin benyak mengundang orang untuk mengunjungi blog kita dan memberi tautan atau link ke dalam artikel yang kita tulis. Dan semakin banyak link masuk ke dalam halaman artikel kita akan semakin besar peluang kita untuk mendapatkan pagerank yang tinggi. ^_^ kalo mau contoh silakan liat blognya para master jangan liat blog ini...